link-link oke :D => Home | Himaje UGM | Kedutaan Besar Jepang | About Himadol

#Kyaraben (キャラ弁)


Kyaraben atau charaben (キャラ弁) adalah seni perbekalan dari ibu-ibu di Jepang yang merupakan bentō berisi makanan yang disusun sedemikian rupa untuk menyamai karakter dalam anime dan manga, selebritas, atau tokoh lainnya. Ibu rumah tangga di Jepang sering kali menghabiskan waktunya dalam merancang makanan untuk keluarganya termasuk bentō. Kyaraben ini bentuknya bermacam-macam tergantung dari kreativitas kita ingin membuat seperti apa, karena kebanyakan dibentuk karakter anime dan manga jadinya hasilnya lucu-lucu dan sayang jika ingin dimakan.

Budaya menghias bentō ini diawali dengan praktik umum menambahkan hidangan sampingan bernama "Sosis Tuan Gurita" (たこさんウィンナー Tako-san winnā) berupa sosis yang dibelah pada bagian bawahnya agar menyerupai gurita. Namun hidangan umumnya tidak memiliki wajah sehingga sulit dikenali sebagai karakter.

Sejauh yang dapat diverifikasi, bentō yang menyertakan wajah pertama kali terlihat dalam buku "Kodomo no Kawaī O-bentō" (こどものかわいいおべんとう, arti: "Bentō Anak-Anak yang Imut") yang diterbitkan oleh kelompok peneliti masakan, Furutani Masae, pada bulan Mei 1997. Perancang makanan bernama Yukiko Bureneku yang tinggal di Amerika Serikat kemudian menerbitkan pula buku "Kyarakutā-ippai no O-bentō" (キャラクターいっぱいのおべんとう, arti: "Bentō yang Penuh dengan Karakter") pada bulan Maret 2003.

Awalnya, bentō yang dihias ditujukan untuk membuat anak-anak tertarik pada makanan dan meningkatkan kebiasaan makan yang lebih luas. Kini budaya kyaraben telah berevolusi hingga adanya kontes nasional yang diselenggarakan di Jepang. Dan kyaraben ini sudah menjamur ke seluruh dunia termasuk Indonesia, sudah banyak workshop dan juga pelatihan tentang cara membuat kyaraben ini. Sekarang para ibu rumah tangga bisa membuat kyaraben ini untuk bekal anak ke sekolah dan juga bisa dijadikan sebagai peluang usaha loh... Coba bikin kyaraben yuk!

Tips Seputar Kyaraben

PRINSIP WARNA BENTO

Maksudnya adalah 5 warna dasar yang sebaiknya ada didalam satu kotak bento, jadi bentuknya bisa ceria!

KUNING » didapat dari misalnya: nasi kuning, telur, paprika kuning, dll
MERAH » sosis, tomat, paprika merah, dll
HIJAU » brokoli, selada, paprika hijau, nasi hijau (nasi + puree brokoli/sedikit sari daun suji/puree bayam), dll
MERAH MUDA » tidak harus ada sih, biasanya diberi ham yang direbus biar warnanya tetap asli, pink/sakura denbu, dll
PUTIH » nasi putih, putih telur, telur puyuh, dll

Naaaah dari 5 warna dasar ini cukup mewakili semua kebutuhan gizi anak seperti protein, karbo, vitamin dan serat. Dan juga semuanya harus tersedia secara seimbang.

TEKNIK DALAM MEMBUAT KYARA BENTO

Handmolding
Untuk membentuk nasi (molding) gunakan clingwrap yang kualitasnya bagus, jangan plastik bening biasa karena nasi akan menempel dengan baik di plastik clingwrap.
Kunci handmolding adalah nasi harus dipadatkan dan menggunakan nasi yang pulen, jadi saat ditusuk tidak pecah. Untuk menyambungkan bagian-bagian seperti telinga, hidung gunakan stik spaghetti, jangan pernah menggunakan tusuk gigi yaaa…. Jangan kuatir, stik spaghetti ini akan melunak di dalam kelembaban selama 20 menit.


[DRF]

http://justbento.com/files/bento/images/bento_69a_500.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhPxc9JfmtwTdafL8_9-ECGOHTBD_sD0yCoNREfKeIJxt1O2WYrbgDXnnei-_PJbe6U2PbQM2YVHCYYuyZN0sa9wqavztfUskR2QrmRaYB5yM8rHqJOK3cJz07ootFGlwXBVOXB7Duz6Lo/s1600/sanrio-kyaraben-winner.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh_ZRts-yuJZJhyl5RwISZD_QtND5KDcaObizakfju-Lj4VvWGqHUMNCE8V5k1Of-3RY1B3-hNE27Mr8L84SPJ1jrKrDGt4fYL8or0OqbKkJjQ2El_yDIUPNFYBs-A-e28IEGZaoF2oguhyphenhyphen/s1600/kyaraben-totoro.jpg
http://monkeysayswhat.com/images/smalls/kyaraben_spirited_away_m.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhW7mjNyUl1f-BIoY4FBylr06tnj3YPcDdeFaIGqM1o1HiYXBkyM-lhbVKJi7br6AqFjlkV3fbbAOtTJmn_7hJnKOKR-mkbRKikXmHxJAPPr8j7LTHKmuqz-8sm8CNkd0-6OE3fXqygtFA/s400/bento.jpg
http://www.whattheflux.com/wp-content/uploads/2010/07/snoopy_bento.jpg
http://serbaneka.com/wp-content/uploads/kyaraben2.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgHMcy1hcJBz5a1Sv30wUeqSWbP8xwvaxk8pXlbmWLuDwvcISLpSpXZ4DoOg740tzNFg41Ve6CzlOFKepK04h8yiheDu0ksTY3-fHAXVbwF1OA4BH2XuBqsMt-vqgQt3T2VfEs-f28_KWSh/s1600/o0350046712054875041.jpg
http://mamakukokihandal.com/2011/11/08/bsks-yuk-belajar-bikin-kyaraben/
http://en.wikipedia.org/wiki/Kyaraben






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Chat Corner

Mohon berikan pesan, kesan, kritik dan saran agar kominfo himaje ugm menjadi lebih baik lagi. Terimakasih :^)